Memasuki Musim Kemarau, Bhabinkamtibmas Polsek Minasatene Himbau Warga Waspadai Kebakaran

    Memasuki Musim Kemarau, Bhabinkamtibmas Polsek  Minasatene Himbau Warga Waspadai Kebakaran
    Memasuki Musim Kemarau, Bhabinkamtibmas Polsek Minasatene Himbau Warga Waspadai Kebakaran

    PANGKEP, - Memasuki musim kemarau panjang di wilayah binaan desa kabba dan desa panaikang, yang terdampak kekeringan dan juga berpotensi terjadi kebakaran..

    Bhabinkamtibmas polsek minasate'ne. Aipda Muhammading mengambil peran mengingatkan warga karena keringnya lahan dan banyak daun kering gugur, api kecil bisa memicu kebakaran.

    Hal itu dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek minasate'ne Aipda Muhammading yang secara rutin melaksanakan sambang dan silaturahmi kepada warga desa binaannya untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

    "Pesan kami melalui, Selaku Bhabinkamtibmas kepada masyarakat selain kebakaran juga antisipasi pencurian, bila berpergian diharap untuk menitipkan rumahnya kepada saudara atau tetangga dekat, supaya aman dan tenang selama bepergian, " kata Aipda Muhammading.

    Dengan melalui sambang warga dengan berkomunikasi dengan warga binaannya, mereka juga mudah menyampaikan keluhan mereka.

    Pesan yang disampaikan salah satunya adalah bahaya rawan kebakaran yang paling umum adalah putung rokok yang dibuang dijerami atau tumpukan sampah organik kering dapat memicu kebakaran yang dapat merembet kemana-mana.

    Karena wilayah pedesaan mayoritas adalah wilayah persawahan yang memiliki banyak jerami usai panen padi jadi masyarakat harus waspada bila terjadi kebakaran di wilayah persawahan dan area perkampungan.

    Selain itu, beberapa hal lainya yang berpotensi menyebabkan kebakaran diantaranya yaitu konsleting listrik, lupa mematikan kompor serta alat elektronik lainya juga beberapa hal yang menjadi sumber api lainnya, ” ungkapnya(Muhammading Mcd/Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Bangun Sinergitas TNI - POLRI Personil Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Dialogis, Personil Polsek Bungoro...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasangan MYL-ARA Raih Suara Terbanyak di Pilkada Pangkep, Relawan Gelar Konvoi Meriah
    Tingkatkan Pengetahuan Generasi Muda Angkatan Laut, KRI Banjarmasin-592 dan Lanal Palu Gelar Open Ship Tour di Kota Palu
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami