Gelar Jum'at Curhat, Kapolsek Ma'rang Iptu Rahmaniah Tampung Unek-Unek Masyarakat

    Gelar Jum'at Curhat, Kapolsek Ma'rang Iptu Rahmaniah Tampung Unek-Unek Masyarakat
    Gelar Jum'at Curhat, Kapolsek Ma'rang Iptu Rahmaniah Tampung Unek-Unek Masyarakat

    PANGKEP - Kapolsek Ma'rang Kabupaten Pangkep Hj Rahnaniah S, Sos kini menggelar Jum'at Curhat bersama Forkopinca Kecamatan Ma'rang di gelar di Masjid Taqwa Bonto Bonto Kecamatan Ma'rang Jum'at (3/2)2023)

     Menurut Kapolsek bahwa Jum'at curhat ini salah Satu Program dan upaya dilakukan oleh institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia untuk lebih dekat serta dicintai oleh masyarakatnya, salah satunya dengan menjalankan program Kapolri melalui Jum’at Curhat.

    Seluruh jajaran Kepolisian mulai dari tingkat Kapolda, Kapolres sampai tingkat Kapolsek untuk menjalankan program tersebut, guna mendengar serta menampung unek-unek masyarakatnya.

    Kapolsek Ma’rang Polres Pangkep Iptu Hj. Rahmania, S. Sos yang baru dilantik beberapa hari yang lalu bersama Camat Ma’rang Saharuddin, S. Sos, M. Si dan Danramil 1421-05 Ma’rang Kapt. Inf. Muh. Raharto, Sekcam Ma'rang Hj. Hartati, S.E., M.M., Wakapolsek Ma'rang Ipda Ibrahim H. Basril langsung temui warganya dan tatap muka dengan warga Kel. Bonto-Bonto di Masjid Taqwa Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep yang dalam bentuk Jum’at curhat, Jum'at (03/02/2023) pukul 10.00 wita. 

    Untuk Mengantisipasi banyaknya permasalahan yang akhir-akhir ini terjadi ditengah-tengah masyarakat serta untuk mempermudah komunikasi, Polri khususnya Polsek Ma’rang Polres Pangkep Polda Sulsel melaksanakan program yang mengharuskan para Pimpinan Polri dari tingkat Pusat, Daerah sampai pada tingkat Polsek terjun langsung bertemu / bertatap muka serta berdialog dengan masyarakatnya.

    Kapolsek Ma’rang Polres Pangkep Iptu Hj. Rahmania , S. Sos yang baru langsung berkolaborasi dengan Camat Ma’rang Saharuddin, S. Sos., M. Si. dan Danramil 1421-05 Ma’rang Kapt. Inf. Muh. Raharto telah melakukan tatap muka langsung dengan warga Kel. Bonto-Bonto di Masjid Taqwa Kel. Bonto-Bonto Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep yang merangkul dalam bentuk Jum’at Curhat.

    Kegiatan tersebut untuk memperoleh informasi secara langsung dan mendengar keluhan serta curhatan. Seperti yang disampaikan beberapa warga diantaranya :

    1. Muslim, mempertanyakan masalah banyaknya masyarkat melawan arus pada hari pasar Bonto-Bonto.

    2. Andi Kamil mempertanyakan masalah banjir di Jl. Riajabbineng dan sepeda motor anak sekolah yang menggunakan knalpot racing.

    3. Barhaman mempertanyakan masalah ternak sapi yang berkeliaran.

    4. Muslihat, masalah persyaratan ijin keramaian dan Skck.

    Mendengar keluhan warga, Kapolsek Ma'rang Iptu Hj. Rahmania, S. Sos. mengatakan, bahwa pihak Polsek Ma’rang akan Melayani dengan Tulus Ikhlas serta menyampaikan hal tersebut kepada pihak Pemerintah yang terkait untuk segera ditindaklanjuti.

    ”Kami akan sampaikan keluhan tersebut kepada pihak terkait secara berjenjang. Kami ucapkan banyak terima kasih karena warga mau terbuka menyampaikan unek-unek dan permasalahan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat, ” ucap Kapolsek.

    Di akhir kegiatan, Kapolsek Ma’rang menghimbau kepada masyarakat Kel. Bonto-Bonto bahwa kalau ada permasalahan agar segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas polsek Ma'rang dan Babinsa Koramil 1421-05 Ma'rang ataupun kepada Pemerintah setempat sehingga permasalahan tersebut cepat ditindak lanjuti agar tetap tercipta situasi Kamtibmas yang aman, nyaman kondusif,

    Dihimbau agar pada saat hari pasar agar tidak melawan arus, Gunakan Helm Standar serta tidak berboncengan lebih dari 2 (Dua) orang serta himbau anaknya agar tidak melakukan balapan liar pada malam hari di jalan poros karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain, " Ucap Kapolsek Ma'rang.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Sigap Bantu Korban Banjir Pare-Pare, Semen...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep Bersama Dandim 1421/Pangkep...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami